Kerja Praktek

 “PT. PEMBANGUNAN PERUMAHAN (PERSERO)”
Di perusahaan inilah aku mengikuti kegiatan "kerja Praktek" yang memiliki point 2 sks. Kerja praktek adalah suatu kegiatan perkuliahan yang dilakukan di luar area kampus, Kerja praktek biasanya di singkat dengan "KP". lokasinya tergantung peserta kp menemukan proyek pembangunan.

Kebetulan aku menemukan lokasi proyek pembangunan yang tidak terlalu jauh dari kampus aku, tempatnya di Jl. Chairil Anwar No.1 Makassar. Disana akan dibangun sebuah hotel berlantai 13. Untuk dapat mengikuti kerja praktek ada persyaratan yang harus di penuhi yaitu jumlah sks yang dilulusi oleh mahasiswa minimal 120 sks dan aku sudah melewati standar minimal persyaratan tersebut.
Tahap selanjutnya yaitu membuat surat pengajuan kerja praktek kepada ketua jurusan sipil, kemudian ketua jurusan menentukan dosen pembimbing kerja praktek dan dimulailah kerja praktek itu..


Cukup banyak ilmu baru yang bisa saya dapatkan dari kegiatan ini, sayangnya aku memiliki teman kelompok yang cukupo malas sehingga kadang menghambat karena harus ditunggu kedatangannya.




Kegiatan KP ini akan berjalan hingga 2 bulan, aku baru memasuki minggu pertama, setiap minggu akan ada laporan yang di buat dan di periksa oleh pembimbing Kerja praktek di kampus...
Semoga Kegiatan Kerja Praktek ku ini berjalan lancar dan dapat selesai tepat pada waktunya dengan hasil yag memuaskan. Amiinn...


Berikut beberapa screenshot lokasi kerja praktek aku pada minggu pertama










0 komentar:

Posting Komentar

Komentar dengan benar, tak perlu lah beriklan...
------------------------------------------------------------------------
Comments correctly, no need to advertise....